Bismillahirrahmanirrahiim. Assalamu’alaykum kawan narablog.
Holaaa, pa kabar? Alhamdulillah sehat, luar biasa, Allahu Akbar (hehehehe). Harus semangat dong, kan mau pintar. Kalo mau pintar itu harus semangat. Huhak, huhak, huhak, huhak (bacanya sambil lompat-lompat ya). Okeh, kita lanjutkan obrolan cantik kita tentang memahami gaya belajar anak ya. Langkap terakhir dalam memahami gaya belajar anak adalah “Bekerja sama dengan guru di sekolah”.
Perhatikan gaya belajar anak di sekolah
Langkah terakhir ini, khusus untuk anak-anak yang sudah sekolah ya. Trus caranya gimana? Kita harus menemani anak kita seharian di kelas. Ya bukan begitu juga Mercedes. Bagi ibu-ibu yang anaknya sudah duduk di bangku sekolah, maka bangunlah komunikasi yang baik dengan guru di kelas anak kita. Kita bisa bekerjasama dengan guru dalam memahami gaya belajar, sehingga apa yang kita lakukan di rumah bisa sejalan juga dengan di sekolah.
Nah, terkait ini. Pada saat pertemuan siswa di kelas Adek minggu lalu, ibu guru wali kelasnya menyampaikan bahwa metode pembelajaran yang disampaikan di sekolah sesuai dengan 3 gaya belajar anak yaitu Visual, Kinestetik dan Auditori. Hmmm, cocok niy ama pembelajaran di Bunsay level 4 ini. Bu Guru menyampaikan bahwa untuk menghafal surat-surat menggunakan Metode Kafani yaitu menghafal surat beserta artinya dengan menggunakan gerakan sehingga lebih menyenangkan dan memudahkan anak menerima pembelajaran.
Nah, bagaimana dengan kalian? bekerjasama juga kan dengan guru-guru di kelas anaknya? Harus dong pastinya.
Kegiatan bersama Adek
Nah, ini ceritaku tentang kegiatan dengan Adek semalam. Jadi ceritanya, kemarin di sekolah Adek mendapatkan buku dan CD tentang surat-surat pendek. Adek langsung semangat ingin membaca buku itu. Alhasil setelah maghrib, aku ajak dia membaca buku surat-surat pendek tersebut. Oia, catatan tambahan, Adek ini di usia 2 tahun didiagnosa mengalami keterlambatan bicara. Jadi sampai dengan hari ini, kami masih menambahkan kosa kata-kosa kata baru untuknya.
Ketika membaca surat-surat pendek ini, kami memandunya perlahan-lahan agar dia lebih mudah menirukan. Hanya saja ada kendala juga gaes. Adek itu orangnya sensitif, jadi kalo direvisi berkali-kali dia akan mogok (hiks). Jadi akhirnya semalam hanya 3 surat saja, agar dia gak putus asa. Modalitas Auditori Adek belum nampak dengan baik dimana ini terlihat pada kelemahan dia dalam merantai kata untuk mengikuti bacaanku. Okeh Dek, gak papa kita belajar perlahan namun pasti ya. aamiin.

Catatan Pembelajaran hari ini
Mendampingi Adek belajar itu yang harus dipersiapkan di awal waktu adalah membangun mood baiknya terlebih dahulu. Ajak dia untuk bahagia kemudian kita bawa dia ke pembelajaran. Pembelajaran yang kami lakukan juga tidak banyak dan tidak lama agar mood baiknya tetap terjaga.

Good Mood could give you a Good Condition
Alhamdulillah, wassalamu’alaykum.
- #Hari14
- #Tantangan10hari
- #GameLevel4
- #GayaBelajarAnak
- #KuliahBundaSayangIIP
- @Institut.Ibu.Profesional
Referensi: https://www.ibupedia.com/artikel/balita/4-gaya-belajar-anak-dan-bagaimana-mengarahkannya