Bismillahirrahmanirrahiim.
Alhamdulillah, tahun ini aku bertambah lagi pertemanan dengan kawan-kawan blogger. Di minggu ke-4 bulan Oktober 2018 ini aku berkesempatan mengikuti program “Calling for Collaboration” komunitas Bandung Hijab Blogger yang baru beberapa pekan aku menjadi anggota didalamnya. Kali ini aku mendapat tantangan menulis dengan tema “Why I Started Blogging?” dan tulisan ini merupakan kolaborasi dengan kawan-kawan Bandung Hijab Blogger. Hmmm…kira-kira apa saja siy yang mendorong aku untuk menjadi seorang Blogger? Mo tahu gak? (Mau donk pastinya – penulis sangat percaya diri pokoknya deh lah) hehehehe.
Berawal di tahun 2016, aku berkenalan dengan yang namanya Blog dari teman kantorku Eva Sri Gustiya, dia tahu aku mempunyai hobi membaca dan membuat scrapbook, dia pun mengajak aku berkenalan dengan Blog. Dia juga yang membuatkan aku blog di wordpress yang sampai dengan hari ini aku selalu gunakan. Yang aku pahami di awal membuat blog dan memulai menulis di blog adalah rasa ingin mengapresiasikan perasaan melalui tulisan a.k.a curcol alias curhat. Namun seiring waktu, paradigma itu mulai berubah bagiku. Komunitas blogger awal yang aku kenal adalah Komunitas @1minggu1cerita, dengan mengusung misi “menulislah walo 1 minggu 1 cerita” mampu membuat aku konsisten untuk menulis di blog. Dari tahun 2016-2018 ini belum banyak tulisan yang aku goreskan di blog namun semangat untuk menulis selalu ada. Sebuah “paksaan” di komunitas mampu memicu aku untuk semakin rajin menulis.
Semakin kesini, aku pun semakin memahami bahwa dunia Blog tidak hanya tentang menulis namun ada beberapa pesan disana yang pastinya kalo kita pandai dalam melihat akan menemukan banyak keuntungan. Istilah Blogging/Ngeblog sendiri mempunyai arti pengelolaan Blog, baik dari menulis konten, mengatur template, mengatur jadwal penerbitan, memilih passion tulisan, dan ujungnya bisa loh menghasilkan uang. Kembali ke pertanyaan, “Why I Started Blogging?”. Semua berawal dari jawaban “Karena Aku Mau dan Aku Bisa”. Tanpa ini semua, tidak lah mungkin aku bisa mengenal Blog. Kalo dibilang aku dah menjadi Blogger, sebenarnya siy belum, aku masih sangat pemula di dunia persilatan Blogger ini. Hanya karena aku melakukan semua hal terkait pengelolaan Blog maka pantaslah aku menyandang sebutan Blogger (hehehehe)
Dan ketika aku bergabung dengan komunitas Bandung Hijab Blogger semakin ilmu bertambah. Beberapa manfaat Blogging yang aku rasakan adalah:
Rajin Membaca
Nah..yang namanya menulis itu bersahabat erat dengan membaca, semakin rajin kita menulis maka semakin rajin kita membaca. Membaca itu dapat dilakukan dimana saja, kapan saja dan apa saja. Dengan membaca baik di media buku maupun membaca lingkungan sekitar kita, akan memunculkan ide dan inspirasi untuk kita kenang. Kenangan itu akan lebih keren apabila kita tuangkan dalam tulisan. Agar tulisan tidak berceceran dimana-mana maka bisa kita tuangkan di dalam blog. Bukan begitu kawans?
Rajin Memfoto
Kalo ini khusus bagiku, aku lebih banyak terinspirasi menulis melalui sebuah foto. Satu momen di foto akan memunculkan ide untuk menulis. Jadi ketika kita merasa stuck dan kehabisan ide buat menulis, keluarlah sebentar..jepret…satu atau dua momen, pasti akan muncul ide, kalo dah muncul ide langsung ditulis keburu lenyap lagi ide nya hehehe. Boleh kok kalo mo coba?
Terhindar dari pikun
Sapa yang mo cepat pikun? pastinya pada gak mau donk. Masih muda, masih produktif, namun sudah pikun, kan sayang karena masih punya kesempatan untuk berkembang dan menjadi individu yang berdaya guna. Menurut aku, dengan kita rajin menulis dan membaca maka itu merupakan bagian dari senam otak. Semakin rajin otak senam, maka semakin sehat otak kita sehingga gelaja pengecilan otak yang menyebabkan pikun atau sakit Alzheimer akan pergi dengan sopan dari diri kita…Aamiin.
Memperluas pertemanan
Ketika kita Blogging biasanya kita akan ikutan komunitas para Blogger, melalui komunitas inilah kita akan bertambah saudara dan teman. Pastinya seru kan ya, punya temans atau kawans atau saudara yang mempunya passion yang sama. Kita bisa curhat dan bertukar informasi tentang Blog, seperti bagaimana niy meningkatkan kualitas Blog kita? bagaimana cara menambah jumlah pengunjung? bagaimana cara memperindah tampilan Blog dan lain-lain. Bisa juga kita jadi tahu info atau event yang pas untuk diikuti para Blogger sehingga kita menuliskan event tersebut dalam tulisan di Blog kita (apa ya istilahnya..endorse gitu kah?)
Menambah perbendaharaan kosakata
Hmmm…ini merupakan hasil yang akan kita peroleh dari 2 kombinasi kegiatan yaitu menulis dan membaca. Semakin banyak bahan bacaan dan semakin sering menulis maka kosa kata yang kita gunakan pun akan semakin beragam. Hal ini menjadi penting dikarenakan dapat menarik orang lain untuk berkunjung dan membaca Blog kita.
Berbagi informasi
Nah…ini dia finalnya. Melalui Blogging kita dapat mengemban misi berbagi informasi. Tulisan kita tentang travelling, kuliner, memasak, reviu buku, reviu film, gardening, reviu produk semuanya akan memberikan manfaat kepada pengunjung Blog kita. Salah satunya adalah melalui Collab Blogging ini, aku dapat berbagi informasi dan mengajak semua pengunjung Blog aku untuk menyisihkan rezeki yang didapatkan untuk didonasikan kepada saudara-saudara kita yang tertimpa musibah akibat gempa bumi lalu di Palu dan Donggala. Adapun donasi kalian dapat disampaikan melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) dengan nomor rekening dan nomor untuk konfirmasi dibawah ini:
Oia…untuk Collab kali ini aku tidak sendirian loh, ada kawans aku yang akan sharing juga tentang alasan dia Blogging. Sapa dia? Yuk kita mengenal Teh Rahmi. Tak kenal maka Ta’aruf (hehehehe) agar kita semakin sayang dengan kawan-kawan baru kita.
Alhamdulillah, Done. Collaboration Blogging with Bandung Hijab Blogger
Selamat Hari Blogger Nasional, 27 Oktober 2018
Bener yah teh, gabung komunitas itu bikin mau ga mau jadi produktif. Jadi punya Deadline buat nulis. Tetep semangat yaah ngeblognya
banget teh, makasih teh 🙂
Bener banget nambah kosa kata yg awalnya gak tau. Emang banyak banget manfaatnya. Terutama kalau menulis kan kita gak bisa asal nulis tanpa sumber yg jelas dan detail. Mau gak mau harus banyak baca dulu. Jadi manfaatnya makin plus plus plus hhe.
yup teh 🙂
Iya ya, dengan sering baca dan menulis tuh jadi kayak inget terus sama apa yg udah kita ketahui, jd gak cepet lupa.
hehehe..begitulah teh 🙂
setuju banget sama dengan nulis blog itu nambah kosakata. aku jg ngerasa banyak belajar tentang perbahasaan ya setelah nge blog 🙂 sukses terus teh!
makasih teh 🙂
Menarik tuh teh komunitas 1 minggu satu certa… wah terus berarya!kita berkembang bersama
sama-sama teh..semangat berkarya juga teh 🙂
Aduh, aku jadi salfok sama teehindar dari pikun? Berarti manfaatnya bagus banget ya. Apalagi yg pelupa kaya aku gini 🙁
semangat teh 🙂
banyak banget manfaatnya ya teeh 🙂
alhamdulillah..iya teh 🙂
setuju, karena menurutku kita bisa menulis karena membaca terlebih dahulu, kalau lama kelamaan ini dijalani bisa menjadi habit nantinya 🙂
makasih teh 🙂
Aku pun semangat nulis karena ada deadline dari collab, tp kalo gak ada deadline jd nya ogah2an, duhhh…
wah…kok sama niy teh..anggota kaum deadliners hehehe..semangat teh
Setuju banget sama poin-poin di atas. Sukses selalu ya teh..
aamiin, makasih mbak 🙂
Iya bener bgt dimulai dari sering baca² artikel jd lebih termotivasi dan mengembangkan ide buat nulis
makasih mbak 🙂
hehehe..iya ya,sama-sama ya
hehehehe…makasih mbak 🙂
hehehe..iya teh..semangat 🙂
makasih teh 🙂
insyaAllah..makasih teh 🙂
asa kenal sama Eva Sri Gustiya…tapi ak lupa kenal dmana 😀
hayoooo…coba diingat-ingat lagi teh 🙂
Tetap semangat ngeblog ya teh. Keep inspiring 😉
insyaAllah, makasih teh 🙂
Sama 2
Selamat hari blogger nasional teh, aku gak takut teh! wkwkwk
Kalo aku awalnya cuman nulis di buku diary lalu migrasi ke blog. Soalnya da kalo cuman diary mah, berasa kurang ada bekasnya. Manfaat untuk orang lainnya minim banget, dan setelah masuk di dunia blog jadi lebih seru aja gitu, bukan hanya ngelantur menye-menye. Selain itu aku sepakat banget sama ngeblog itu memperluas pertemanan, apalagi setelah gabung sama komunitas.
yup bener banget, kalopun nerusin curhat juga gak hanya sekedar mengeluh namun sedikit berfaedah hehehehe
Setuju teh.. Makin banyak baca jadi makin banyak tau.. Semangat nge-blog teehh
makasih, sama-sama teh 🙂
Bener banget loh klo membaca itu bisa terhindar dari pikun. Karna modal seorang blogger itu harus suka baca. Inspiratif banget. Semangat selalu ya.
aamiin, makasih mbak 🙂
Yasss.. Manfaat nya banget ya! Dan yg aku rasain pembendaharaan kata aku jadi makin banyak dan baku aja gt haha semoga kita semangat trs yahh
siaaappp mbak 🙂
Aku juga makin semangat nulis karena gabung sama BHB, makasih teh sharingnya
sama-sama 🙂
Banyak baca nambah banget pengetahuan. Hal yg gk tau jd tau
yes benar teh 🙂
1 minggu 1 cerita? wihh boleh tuh biar konsisten nulisnya
yup mbak, sangat membantu menyemangati untuk konsisten menulis di blog 🙂
Bener ya teh, mengatur penjadwalan kapan bisa drafting dan sampai pada tahap publish, bener-bener sebuah proses blogging. Keep writing teh
InsyaAllah…makasih teh 🙂