Bismillahirrahmanirrahiim. Assalamu’alaykum kawan narablog.
Alhamdulillah, pa kabar semuanya? Semoga selalu diberikan dan dilimpahkan kesehatan dan keselamatan di manapun kita berada. aamiin yaa rabb. Covid-19, yup, pandemi ini belum jelas akan berakhir kapan? sudah lebih dari 3 (tiga) bulan, kita semua mayoritas beraktivitas dari rumah. Ada yang bekerja dari rumah pun ada juga yang sekolah dari rumah. Namun tak sedikit juga yang masih harus tetap beraktivitas dari luar rumah. Apapun itu kita tetap harus selalu banyak bersyukur, sampai hari ini, kita masih diberikan kesempatan untuk bernafas dan menikmati dunia dengan baik.
Semua serba virtual
Sejak pertengahan bulan Maret 2020, kami masyarakat NKRI dihimbau untuk melakukan aktivitas dari rumah dan menjalankan social distancing bahkan physical distancing. Kenapa? Ya tujuannya untuk mencegah penyebaran virus corona. Apa itu virus corona? Rasanya semua sudah pada mengetahuinya ya, namun kalo ingin membaca tulisanku, boleh juga kok. Nah, sila berkunjung di sini.
Sebulan pertama, aku senang bisa beraktivitas dari rumah karena memang menjadi salah satu impian ingin bekerja dari rumah. Bisa berkarya namun tetap bisa mendampingi duo fajar junior di rumah. Namun mulai sedikit panik, ketika aku kepayahan dalam mengatur waktu antara menjadi guru, mahasiswa, dan pegawai. Semua harus aku jalankan di satu waktu dan satu lokasi. Semakin sedih ketika hari raya Idul Fitri, kami pun tak dapat mudik padahal mudik adalah rutinitas tahunan sejak aku menjadi perantau yang tak pernah aku lewatkan. Namun apa daya, pandemi Covid-19 tak mengijinkan untuk melakukan ini. Revolusi industri 4.0 pun dimulai, di mana semua komunikasi berbasis internet. Untung bapak di Solo dah paham whatshapp, sehingga silaturahmi virtual pun kami lakukan. Rasanya beda, tapi ini adalah salah satu cara terbaik yang dapat kami lakukan.
Pengumuman kelulusan SD secara virtual
Anak-anak mulai sekolah dari rumah sejak tanggal 16 Maret 2020. Semua pembelajaran dilakukan jarak jauh. Kedua anakku ini tipikal yang senang berinteraksi dengan kawan-kawannya sehingga ketika harus belajar dari rumah, membutuhkan usaha yang besar bagi kami dalam membangkitkan semangat belajarnya. Suasana di rumah jadi terasa seperti suasana liburan. Satu bulan pertama, mereka sempat bertanya-tanya terus “bu, kapan kita ke sekolah lagi?”. Apalagi kakak, dia kelas 6, di mana ini adalah masa-masa akhir kebersamaan dia bersama kawan dan guru di sekolah namun harus berkomunikasi secara daring.
Tanggal 15 Juni 2020 kemarin adalah pengumuman kelulusan siswa kelas 6 SD. Kondisi belum aman untuk hadir ke sekolah sehingga pengumuman kelulusan dilakukan secara virtual dengan aplikasi zoom meeting. Dari pembelajaran harian, ujian sekolah hingga pengumuman kelulusan dilakukan secara daring. Kakak ya menjalaninya dengan pasrah walaupun sejujurnya dia sudah kangen dengan kawan dan guru-gurunya. Namun apa daya, kita harus tetap menikmati, menjalani dan mensyukurinya ya kak 😊

Angkatan 2020 yang spesial. Walaupun dilakukan secara virtual, kalian tetap terbaik kok. Di angkatan kalian lah, pembelajaran jarak jauh ini dimulai. Kalian harus tetap bangga ya, love you anak-anak angkatan 2020. sukses selalu di mana pun kalian melanjutkan studi tingkat lanjut ya 😘
Selebrasi ala mamak untuk anaknya
Sebagai mamak yang sedang memiliki stok ide beberapa, rasanya ingin memberikan sebuah selebrasi kenang-kenangan buat kakak pada kelulusan dia kali ini. Hal ini kulakukan karena dia gak bisa berkumpul dengan kawan dan guru untuk merayakan secara langsung. Malam hari sebelumnya besoknya pengumuman kelulusa, Pak suami, aku minta membeli face shield. Alhamdulillah dapat di toko sebelah. Aku pun mulai membuat hiasannya ditambah dengan kain untuk akhirussanah yang belum dijahit aku manfaatkan buat slempang. Pokoknya, ada foto kakak dengan atribut selebrasi kelulusannya. Setelah pengumuman virtual, baru deh kita pasangkan di diri kakak trus jepret foto deh buat kenang-kenangan dia. Dia mengalami yang namanya virtual graduation akibat pandemi Covid-19.
Selalu semangat buat kakak. Doa Ibu dan Ayah selalu menyertai setiap langkah cita-citamu. Semoga diberikan kemudahan dan perlindungan di manapun dirimu berada. Aamiin yaa rabb.
Alhamdulillah, wassalamu’alaykum.
Sumber dokumentasi: pribadi dan angkatan
Gak mbayangin setelah enam th bersama perpisahanny gak bisa di dunia nyata 🙁
MasyaaAllah angkatan 2020 hebat luar biasa
Meski begitu tetap bersyukur karena masih bisa bertemu secara virtual y Mba 🙂
Btw selamat buat si kakk
Semoga ilmuny berkah barokah aamiin 🙂
aamiin yaa rabb, makasih mbak
tahun penuh suka duka ya kak :’)
semoga meski lulus vitual tidak mengurangi kebahagiaan
aamiin yaa rabb
sejarah banget ya ka pandemi ini, sampai acara wisuda aja banyak yang ditiadakan. tapi gpp adek yang penting ilmunya bermanfaat ya nanti kedepannya dan sukses selalu untuk sekolah lanjutannya
siap mbak 🙂
Pandemi nie memang melumpuhkan segala sesuatu termasuk di dunia pendidikan.
Semua di lakukan melalui virtual, sebagai seorang guru q sangat merasakan, di lain sisi sekarang nyantai ngajarnya dari rumah nggak susah” pergi ke sekolah, tapi di sisi lain kasian dg anak murid belajarnya nggak maksimal, apalagi yg berada di daerah seperti di Papua gini rasanya sesuatu hehe.
Selamat ya si adek sudah lulus dan wisuda walapun secara virtual Insaallah nggak mengurangi kesakralan kelulusan.
siap mbak dan semangat juga 🙂
Waahh ditempatku pengumuman lulusan SD cm pke surat pemberitahuan via whatsapp mbak. Maklumlah SDM disini masih kurang, blm familiar dg app zoom. Huhu. Sedih yaaa. Tp gpp asal kita semua sehat.. Btw lucu bgt slebrasinya, kreatif pke shield face dibalik begitu. Xixi
Slempangnya juga kreatif bangeet yaa. Btw, selamat ya buat adeknya 🙂
kreatif demi anak mbak hehehe
Meski enggak merayakan momen graduation bareng teman-teman, setidaknya kenangan menghabiskan waktu bersama sebelumnya tetap melekat di hati dan pikiran. Semoga sukses dan berkah ya ilmunya ya shalihah. Aamiin
aamiin yaa rabb
Ya Allah Mak, aku terharu banget bacanya. Adikku juga lulus kuliah 2020 ini. Tapi Februari lalu dia wisuda, jadi nggak virtual. Mungkin dia satu2nya angkatan yang bisa wisuda… seneng ya… sukses ya kakak….
makasih mbak 🙂
Momen momen bersejarah ya ini bun. Ga boleh dilewatkan. Selamat kakak. Menginjak grade selanjutnya dengan penuh semangat baru.
makasih mbak 🙂
Wisuda ditengah pandemi? Sah sah saja. Sebagai mantan yang wisudanya tahun lalu sebelum pandemi, justru saya pengen gak ada wisuda karena biayanya mahal secara kan kampus swasta. Wisuda tahun ini enak lah, syukur syukur hemat uang hehe
hehehe..selalu ada hikmah dan kenangan lah intinya ya mbak
Kreatif sekali dirimu, Mbak. Lucu dan pasti akan jadi kenangan manis meskipun nggak bisa merayakan bersama teman-teman yang lain ya. Angkatan spesial, semua hebat masya Allah. Lihatnya terharu dan happy juga. Selamat yaa 🙂
makasih mbak 🙂
Selamat atas kelulusannya, Ka.
Walau harus virtual graduated tetap semangat ya.
Insyallah ilmu yang didapat bermanfaat untuk masa depan. Selamat menempuh jenjang pendidikan berikutnya.
makasih mbak 🙂
Selamat atas kelulusannya, ya, Kakak. Semoga bisa melanjutkan studinya di tempat yang terbaik. Lulusan tahun ini memang sangat spesial karena harus dirayakan dengan cara yang sangat berbeda. Unik sih tapi bikin sedih juga karena gak bisa dilakukan seperti biasa.
aamiin yaa rabb
Memang jamannya saat ini jadi harus serba virtual ya kak, kelulusan, wisuda, kerja. Yang penting stay safe and congrats
siap mbak
lagi viral ya wisuda virtual mulai dari TK sampai kuliahan. Saya mah sebagai penonton.. belum ada orang terdekat yang berwisuda hihi
hehehe..ceritanya begitu mbak
Angkatan spesial ya memang tahun ini tuh. Buat yang kuliah, Bimbingan virtual, sidang virtual, bahkaaan sidang pun virtual. Tapiii saya yakin dukungan orangtua buat selesaikan pendidikan anak-anaknya makin terpampang nyata. Makin terasa hangatnya. Dan, ketika akhirnya bisa wisuda yang virtual pun ya kehangatnya masih kerasa
yup bener mbak
Lulusan 2020 adalah orang-orang istimewa. Mereka mampu melewati semua dengan keterbatasan. Tapi tetap elegan.
yup mbak